Monday, February 28, 2011

Perbedaan Antara ‘True Batter’ dan ‘Apparent Batter’ Jacket

Jacket merupakan bangunan lepas pantai yang fix (Fixed offshore platform), yang dipasang pada kedalaman laut yang dangkal dan tengah (ditanah berlumpur). Jumlah kaki jacket bervariasi, jumlah kakinya ada yang 4 dan ada pula yang 8. Pemilihan berapa kaki yang digunakan adalah berdasarkan pada kondisi lapangan, kondisi lingkungan, serta daya untuk menopang deck yang memilikit beribu-ribu metric ton, dll. Berbicara masalah jacket, tidak lepas dengan yang namanya tubular. Jacket leg mempunyai diameter yang begitu besar lebih kurang 1500mm. Tubular jacket leg berasal dari rolled plate, yaitu plat yang di roll dengan menggunakan mesin dan dilas sehingga berbentuk pipa. Sedangkan horizontal pipe dan diagonal tubular yang sering disebut dengan bracing, biasanya berasal dari seamless pipe. kaki jacket yang miring atau disebut batter mempunyai kemiringan 1:8 atau 1:10 yang biasa digunakan dalam design jacket.
Kapankah memakai perbandingan 1:8 atau 1:10? Pemakaiannya tergantung design dan requirement dari company. Pada design awal atau feed (sebelum detail engineering), oil company atau owner biasanya sudah melakukan survey lapangan terhadap tanah, lingkungan (environmental condition-minimm base shear), dan geotechnical problem (bearing capacity). Mereka juga sudah melakukan analisa kekuatan dengan memakai perbandingan 1:8 atau 1:10.
Didalam drawing jacket, jacket elevation setiap row, akan ada keterangan True Batter dan Apparent Batter. Keduanya mempunyai pengertian yang berbeda, dan perbedaannya terletak pada view atau sudut pandang. Apparent batter adalah kondisi jacket ketika ditidurin atau dibaringin, sehingga ukuran jacket sebenarnya adalah pada saat apparent batter. Apparent batter biasanya digunakan pada kaki yang miring. Sedangkan  true batter itu dilihat dari view/posisis arah memandang, sehingga kalo kita melihat arah X, ukurannya tidaklah 2D (Dimensi). Untuk lebih mengerti, dapat dilihat gambar dibawah ini.
Pada Row A, dikatakan bisa Apparent Batter dan True Batter karena kondisinya lurus.Sedangkan pada ROW B adalah ukuran Apparent Batter yang mejadi ukuran sebenarnya jacket pada ROW B. Jika, kita mengacu pada true Batter dan melihat view dari arah depan, maka pada ROW B ukurannya beda. Hal ini dikarenakan ROW B mempunyai kemiringan……
Apparent Batter Row B dalam kondisi dilihat 2D
Karena row B mempunyai kemiringan maka sangat kelihatan true dan apparentnya. Gambar dibawah ini bisa memperjelas lagi antara keduanya.
semoga bermanfaat.(ad)